Sharing Seputar Dunia Komputer, Blogging, Ms.Office dan Informasi

BERMAIN-MAIN DENGAN GOOGLE TRANSLATE

Bagaimana kabar sobat semua, baik-baik aja khan? kali ini saya akan mencoba berbagi keisengan saya yang bermain-main dengan Google translate. Aneh ya judulnya itu? Awalnya saya kepengen mencari software yang dapat meng-convert file dokumen/teks (word atau PDF) menjadi file dalam bentuk audio/MP3. Saat browsing, akhirnya ketemu juga toolnya walaupun online sih..langsung saja saya coba dengan memasukkan sebuah file artikel berbahasa Indonesia untuk diconvert ternyata hasilnya sangat mengecewakan karena ternyata terdengar sangat aneh dan tidak jelas karena file tersebut diterjemahkan oleh orang bule sana dengan ejaan mereka juga..haha

Nah bagaimana dengan Google translate? ternyata tool ini juga mampu merubah artikel ke dalam bentuk suara, walaupun untuk teks yang berbahasa indonesia hasil terjemahannya dalam bentuk audio juga memaksa kita untuk menahan tawa, karena penerjemahnya juga orang bule yang sepertinya baru belajar bahasa Indonesia :)..tetapi masih sedikit lebih mendinganlah dibandingkan dengan tool online tersebut.

Bagi sobat yang ingin mencoba sekedar iseng dan bermain-main dengan Google translate dengan setting bahasa Indonesia ke Inggris dapat langsung menuju alamat ini. Setelah mem-paste teks pada kotak pertama yang telah disediakan---> klik saja icon kecil berlambang speaker (simak) yang ada di pojok kanan bawah kotak translate. Cara ini juga bisa menjadi salah satu cara bila kita malas membaca dan cukup mendengarkan sebuah teks dalam bentuk suara.
Labels: CURHAT

Terima kasih telah membaca BERMAIN-MAIN DENGAN GOOGLE TRANSLATE. Jika bermanfaat silahkan dishare

0 Comment for "BERMAIN-MAIN DENGAN GOOGLE TRANSLATE"

Silahkan berkomentar dengan bijak dan sopan. Kritik dan saran Anda adalah masukan berarti bagi saya.

Back To Top